parboaboa

Facebook Ganti Nama, Jabatan Mark Zuckerberg Berubah

Wanovy | Teknologi | 30-10-2021

Jabatan Mark Zuckerberg yang sebelumnya merupakan CEO Facebook Inc, kini berganti menjadi Founder dan CEO Meta

Facebook resmi berganti nama menjadi Meta. Pergantian nama ini diumumkan langsung oleh Mark Zuckerberg dalam konferensi tahunan Connect yang digelar pada Kamis (28/10) waktu Amerika Serikat atau Jumat (29/10) dini hari waktu Indonesia.

Sejalan dengan perubahan nama perusahaan tersebut, Mark Zuckerberg pun mengubah informasi jabatan yang ada di halaman resmi Facebook miliknya.

Jabatan Mark Zuckerberg yang sebelumnya merupakan CEO Facebook Inc, kini berganti menjadi Founder dan CEO Meta. Itu artinya mulai Kamis, 28 Oktober 2021 kemarin, ia secara resmi menyandang dua jabatan tersebut.

Meski nama jabatan tersebut berubah, namun, secara hierarki Zuckerberg masih menjabat di posisi yang sama. Pasalnya, Facebook memastikan bahwa struktur perusahaan tidak akan berubah dan akan tetap seperti sebelumnya.

Selain mengganti nama, Zuckerberg juga memperkenalkan logo perusahaan Meta yang terlihat mengusung simbol menyerupai lambang infinite (tidak terbatas) dengan perpaduan warna biru khas Facebook.

Logo Meta turut dipamerkan oleh Zuckerberg melalui akun media sosial pribadinya. Di Instagram (@zuck) dan juga Facebook, Zuckerberg mengunggah selfie dengan latar belakang logo Meta berikut caption berbunyi "Halo, Meta".

Menurut Zuckerberg, perubahan nama ini dilakukan untuk mencerminkan tujuan besar yang akan dibangun perusahaan. Seperti diketahui, Meta memang tengah gencar menggaungkan istilah "Metaverse" yang menggabungkan kehidupan dunia nyata dengan virtual.

Perusahaan kini sedang merencanakan untuk menggabungkan dunia nyata dan virtual.

"Jadi, kami ingin memiliki identitas merek baru yang selaras dengan visi masa depan yang sedang kami upayakan," jelas Zuckeberg.

Kendati berganti nama, saat ini nama Facebook masih akan tetap digunakan untuk jejaring sosial yang dibuatnya, begitu pula dengan Instagram, WhatsApp, Messenger dan yang lain.

Metaverse juga dikatakan Zuckerberg, akan menjadi platform masa depan yang akan memberikan pengalaman sosial jauh lebih berkesan dalam lingkungan tiga dimensi.

Sebagai langkah awal, Meta sudah mengumumkan akan merekrut 10.000 pekerja baru di kawasan Uni Eropa untuk membangun Metaverse selama lima tahun ke depan.

Editor : -

Tag : #teknologi    #facebook    #meta    #mark zuckerberg   

BACA JUGA

BERITA TERBARU